Membuat Tanggal Dan Jam menggunakan Visual Basic 6.0 | Gho Blog's - Sedikit sharing dari pengalaman seorang teman beberapa waktu yang lalu yang menunjukan ternyata hal sepele pun bisa menjadi besar bila tidak dapat diselesaikan dengan baik.
Kemarin, seorang teman pernah di uji oleh dosen mata kuliah untuk menampilkan tanggal pada sebuah form dengan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0 dalam rangka membuktikan bahwa tugas pemrograman yang dikasi oleh sang dosen adalah benar-benar hasil karyanya.
Singkat cerita, sang teman ini tidak tau bagaimana cara membuat tanggal, alih-alih karena tidak kehilangan akal dan ingin mendapatkan nilai yang bagus, dia meletakan tool DTPicker di form. Tentu saja bukan seperti itu yang diharapkan oleh sang dosen. Dan akhirnya sang teman tidak bisa memenuhi permintaan sang dosen dengan konsekuensi nilai yang dikurangi.
Padahal, membuat tanggal di form sangatlah mudah, hanya membutuhkan sebaris script saja. Hal ini terjadi karena sang teman selama ini terlalu fokus mempelajari pemrograman yang bersifat entri data dan tidak pernah terfikirkan kalau seperti ini yang akan jadi biang masalahnya.
Sepulangnya dari kampus, sang teman bertanya kepada saya tentang masalah tersebut dengan wajah kecewa, setelah saya tunjukan betapa mudahnya menyelesaikan masalah tersebut. Setelah melihat apa yang saya terangkan, dia jadi bertambah kecewa karena hal sepele seperti ini yang membuat tugasnya jadi kacau.
Berikut cara dan script yang dibutuhkan untuk membuat tanggal dan jam pada form Visual Basic 6.0 :
- Buka form yang akan dipasang tanggal dan waktu
- Letakkan 2 buah Timer dan 2 buah Label di form
- Atur Interval kedua Timer tersebut menjadi 360 melalui jendela Properties yang berada disebelah kanan
- Atur Properties kedua Label tersebut sesuai keinginan sobat
- Timer1 dan Label1 akan kita gunakan unutk menampilkan tanggal sedangkan Timer2 dan Label2 kita gunakan untuk waktu
- Duoble klik pada Timer1 lalu masukkan script : Label1.Caption = Date, seperti gambar berikut :
- Duoble klik pada Timer2 lalu masukkan script : Label2.Caption = Time, seperti gambar berikut :
- Coba running program tersebut, dan hasilnya akan seperti berikut ini :
- Jika sobat ingin merubah format tangganya menjadi : 11 April 2012, sobat cukup mengganti script tanggal pada Timer1 tersebut menjadi Label1.Caption = Format(Date, "dd MMMM YYYY"), seperti berikut ini :
- Maka hasilnya seperti berikut ini :
Bagaimana, mudah bukan...?
Sangat tidak disangka, gara-gara program sederhana ini, sang teman mendapatkan nilai yang kurang bagus.
Buat sobat yang malas ngetik script yang singkat ini, sobat bisa download contoh programnya disini :
Lihat Juga : Cara Mudah Mendapatkan Dollar Dari Inetrnet...!!!
Atau :
Sekian dulu pemrograman sederhana yang berjudul Membuat Tanggal Dan Jam menggunakan Visual Basic 6.0. Semoga bermanfaat selamat mencoba.
6 komentar :
mau tanya, saya menggunakan script di atas ada pesan eror wktu di run. "compile error : can't find project or library", dan tanda mera pada 'Date' . itu kenapa ya?
balas ke email saya, makasih
salam kenal
@Kumpulan Tugas: bs copas kan script yg agan bkin ksini...,, biar bs sya liat dimana ltak slahnya...
ato bs krimin aja program error yg agan bikin ke email sya :
freedomgothic@ymail.com
slm knl kmbali...
maaf, agan gak ninggalin alamt email agan dsini..,, jd sya ga bs bls ke email agan...
makasih kmbali..
Bisa minta scrpt buat jam analog ga,?
@mustakim sajjo: insyaAllah, ntr sya posting mas...
gan cara masukin tanggal ke database ms.accses gimana..?
@Hendri Andesta: sama aja gan kayak biasanya... untuk controlnya bs menggunakan dtpicker...
untk tipe datanya bisa menggunakan tipe data "date"...
atau jg sifatnya string seperti text biasa bisa jg menggunakan tipe data "text"..
tergantung kebutuhan program agan aja...
atau silakan kisini aja gan :
http://gho-blogs.blogspot.com/2012/11/penggunaan-dtpicker-pada-program-simpan-edit-delete-dengan-visual-basic-60.html
Posting Komentar
Berhubung Makin Banyaknya Komentar Yang Tidak Mematuhi Peraturan, Maka Setiap Komentar Yang Masuk Akan Di Moderasi (Diterbitkan Atas Persetujuan) Oleh Admin Terlebih Dulu.
Aturan Berkomentar
1. Silakan Berkomentar Dengan Baik Dan Sopan.
2. Komentar Sesuai Topik Artikel
3. Mohon Untuk Tidak Mencantumkan Link Aktif Pada Komentar.
4. Mohon Untuk Tidak Promosi Produk Disini (Dianggap Spam).
5. Komentar Menggunakan Akun Personal (mis. Akun Google), Bukan Akun Nama Produk Barang (Dianggap Promosi) dan Nama yang Mengarah ke URL Tertentu (Dianggap Spam).
6. Bila Komentar Tidak Sesuai Aturan Diatas Maka Komentar Tidak Diterbitkan Dan Akan Saya Hapus.
Spam = Delete...!!
Promosi = Spam = Delete...!!
Komentar Yang Sesuai Aturan akan Diterbitkan Selambat-Lambatnya Dalam 1x24 Jam.
-->Untuk Pertanyaan Yang Dirasa Penting (Urgent) Silakan Contact Saya Melalui Email Pada Link Berikut Ini : Contact Us
<-- Thank's -->