Home » , » Tips Menjadi Programer Yang Baik

Tips Menjadi Programer Yang Baik

Tips Menjadi Programer Yang Baik
Pada posting kali ini saya akan membagikan sedikit tips yang mudah-mudahan bisa menjadi motivasi buat anda yang baru ingin terjun ke dunia programing. Tips-tips berikut ini adalah pengalaman dan cara pandang saya selama duduk dibangku perkuliahan.

Sudah lebih dari 3 tahun saya berkecimpung didunia pemrograman, walaupun bukan seorang programer yang handal tidak ada salahnya jika saya membagikan sedikit pengalaman bagaimana memulai dan memotivasi diri untuk bisa menjadi seorang programer. 

Salah satu fenomena unik yang saya lihat selama kuliah adalah, banyak mahasiswa semester akhir dibidang ilmu komputer tidak bisa melakukan installasi windows apalagi menguasai bahasa pemrograman, dan hasilnya saat mengerjakan tugas akhir atau skripsi kebanyakan mahasiswa membayar orang lain untuk mengerjakannya, terutama dalam hal pembuatan software sistem. Biasanya hal seperti lebih banyak dialami oleh wanita. Jika saya boleh berandai-andai, mungkin lebih dari 80% mahasiswa fakultas ilmu komputer di kampus saya tidak bisa bahasa pemrograman.

Berbagai alasan pun muncul dari mereka, ada yang bilang tidak mengerti dan malas untuk belajar, bahkan ada yang mengatakan "itu gak penting, yang penting dapat gelar dan ijazah". Apakah anda ingin saat tamat dan menyandang gelar sarjana komputer kemudian terjun ke masyarakat tapi justru anda dicap sebagai sarjana komputer yang gaptek dan tidak tahu apa-apa tentang komputer...?

Menurut saya ilmu pengetahuan, gelar dan ijazah sama pentingnya, sayang sekali jika anda menjadi sarjana tapi tidak memiliki pengetahuan yang cukup tentang bidang ilmu yang anda tekuni selama lebih kurang 4 tahun di universitas.

Untuk menjadi seorang perogramer sebenarnya tidak terlalu sulit, tergantung kemauan untuk belajar dan memperdalam ilmu. Berikut sedikit tips untuk anda yang ingin memulai belajar menjadi seorang programmer :

1. Niat Kuat Untuk Bisa
Anda harus mampu memotivasi diri sendiri agar niat untuk bisa itu timbul dalam diri anda. "Kenapa Orang Lain Bisa Tapi Saya Tidak Bisa...?", kata yang cukup menjadi pondasi awal semangat anda untuk mau belajar lebih jauh.

2. Lawan Rasa Malas
Jika anda sudah punya niat yang kuat, penghalang yang harus anda singkirkan terlebih dahulu adalah rasa malas dalam diri anda. Jika anda bisa mengatasinya maka peluang anda akan semakin besar.

3. Pilih Bahasa Pemrograman
Saat dibangku kuliah anda akan menemui banyak bahasa pemrograman yang menjadi mata kuliah di tiap semester. Anda tidak diharuskan menguasai semuanya, pilih salah satu yang anda rasa cukup anda minati dan anda pahami.

4. Mulailah Dari Yang Sederhana
Untuk tahap awal pembelajaran, anda tidak perlu memcoba mengerjakan sebuah sistem yang komplek, mulailah dari tahap dasar baru kemudian anda tingkatkan ketingkat yang lebih sulit.

5. Belajar Dari Berbagai Sumber
Ilmu yang anda dapatkan dibangku kuliah mungkin hanya sekitar 20-25% saja. Jadi mulailah mencari diluar kampus, anda bisa membeli buku panduan. Jika anda merasa membeli buku terlalu mahal, anda dapat memanfaatkan perpustakaan atau internet sebagai media belajar. Dari pada anda menghabiskan waktu berjam-jam untuk facebookan atau main game online, tidak ada salahnya sisihkan sedikit waktu anda untuk browsing.

6. Jangan Malu Bertanya
Belajar dari orang lain yang lebih ahli juga bisa diterapkan dalam cara belajar anda, jadi carilah orang yang lebih menguasai dan belajarlah darinya.

7. Jangan Mudah Putus Asa
Tidak semua orang bisa berhasil dengan mudah, jika anda gagal teruslah berusaha dan jangan langsung menyerah. Temukan cara belajar anda sendiri agar anda lebih mudah memahami apa yang sedang anda kerjakan.

8. Jangan Pernah Menghafal Script
Bayangkan jika anda mengahafal script yang panjangnya hingga ribuan baris, cara yang lebih baik adalah dipahami. Jika anda menghafal anda justru akan cepat lupa, tapi jika anda memahami maka akan selalu tersimpan di memori anda.

9. Terus Berlatih
Jika anda terus melatih skill anda, otomatis anda akan lebih paham dengan pemrograman, tapi jangan monoton, kembangkan imajinasi, analisa dan logika anda hingga anda bisa membuat sebuah aplikasi yang lebih kompeks.

10. Berani Menerima Tantangan
Disaat anda merasa kemampuan anda sudah lumayan, cobalah anda mengerjakan sebuah sistem komplek yang memiliki target penyelesaian. Contohnya, anda terima tawaran teman yang meminta anda mengerjakan program skripsinya. Disanalah anda akan mendapatkan tantangan baru, saat program tersebut mengalami banyak error, mau tidak mau anda harus mencari penyelesaiannya, dan mulailah tahap belajar ke tingkat yang lebih tinggi harus anda jalani sehingga logika dan analisa anda bisa menjadi lebih tajam dan ilmu yang anda dapatkan akan lebih baik. Manfaatkan peluang seperti ini maka anda akan mendapatkan penghasilan tambahan disini

11. Jangan Pernah Pelit Ilmu
Prinsip saya, "Orang Cerdas Adalah Orang Yang Tidak Pelit Ilmu". Jangan sampai anda berfikir karena anda sudah bersusah payah belajar hingga bisa mencapai tingkat yang baik, anda tidak mau membagikan ilmu anda kepada orang lain yang juga ingin belajar. Karean saya secara pribadi lebih menghargai orang yang ingin belajar dari pada orang yang berfikir cukup dengan membayar maka skripsinya bisa diselsaikan.

Semoga tips-tips diatas dapat bermanfaat, langkah-langkah diatas saya terapkan secara pribadi dan hasilnya cukup memuaskan hingga hari ini.




Share Posting Ini :


Berlanggan Artikel Via Email Dari Gho Blog's, GRATIS...! KLIK DISINI


0 komentar :

Posting Komentar

Berhubung Makin Banyaknya Komentar Yang Tidak Mematuhi Peraturan, Maka Setiap Komentar Yang Masuk Akan Di Moderasi (Diterbitkan Atas Persetujuan) Oleh Admin Terlebih Dulu.

Aturan Berkomentar
1. Silakan Berkomentar Dengan Baik Dan Sopan.
2. Komentar Sesuai Topik Artikel
3. Mohon Untuk Tidak Mencantumkan Link Aktif Pada Komentar.
4. Mohon Untuk Tidak Promosi Produk Disini (Dianggap Spam).
5. Komentar Menggunakan Akun Personal (mis. Akun Google), Bukan Akun Nama Produk Barang (Dianggap Promosi) dan Nama yang Mengarah ke URL Tertentu (Dianggap Spam).
6. Bila Komentar Tidak Sesuai Aturan Diatas Maka Komentar Tidak Diterbitkan Dan Akan Saya Hapus.

Spam = Delete...!!
Promosi = Spam = Delete...!!

Komentar Yang Sesuai Aturan akan Diterbitkan Selambat-Lambatnya Dalam 1x24 Jam.

-->Untuk Pertanyaan Yang Dirasa Penting (Urgent) Silakan Contact Saya Melalui Email Pada Link Berikut Ini : Contact Us


<-- Thank's -->

 
Copyright © 2014. Gho - Blog's - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template